Presiden : "Tidak Ada Pemerintahan yang Mampu Selesaikan Semua Persoalan dalam 100 Hari"
(KBR 68h - 31 Januari 2005) Presiden Yudhoyono mengatakan, tidak ada satu pun pemerintahan di dunia ini yang bisa menyelesaikan persoalan negaranya dalam 100 hari. Yudhoyono menegaskan, ia tidak pernah menyampaikan di mana pun bahwa dalam 100 hari pemerintahannya, segala persoalan akan selesai. Ia memastikan, pemerintahannya bekerja sesuai target-target yang harus dipenuhi dalam lima tahun mendatang sesuai mandat rakyat. Bagi Yudhoyono, waktu 100 hari adalah langkah awal semata.
Menghadapi kritik sejumlah kalangan terhadap kinerja 100 hari pemerintahannya, Yudhoyono menerima kritik tersebut sebagai pemacu untuk meningkatkan kinerja. Ia meminta setiap pemimpin daerah untuk menilai stabilitas politik, keamanan dan ekonomi di daerah masing-masing, apakah trend-nya menurun, stabil atau membaik dalam 100 hari ini. Yang penting bagi Yudhoyono adalah pemimpin daerah bekerja dengan mendengarkan suara rakyat. (niq/cit)
