Halaman Depan   Laporan Utama   Tajuk 68H   Profil 68H   Agenda 68H

Monday, January 24, 2005

Meneg LH Desak Monsanto Sebut Pejabat KLH yang Disuap

(KBR 68h - 24 Januari 2005) Menteri Negara Lingkungan Hidup Rachmat Witoelar mendesak perusahaan Amerika Monsanto menyebutkan nama-nama pejabat Kementrian Lingkungan Hidup KLH yang menerima suap dalam kasus pemberian izin pembukaan lahan perkebunan kapas transgenik.

Witoelar menyebut, dengan diungkapnya nama-nama itu, diharapkan bisa membersihkan nama KLH yang selalu dibawa-bawa dalam setiap pemeriksaan suap oleh Komisi Pemberantasan Korupsi.

"KLH itu secara konsisten melarang, atau tidak setuju lah, adanya penanaman kapas itu di lahan Sulawesi. Sebut saja lah namanya. Sekarang kan KLH jadi kebawa-bawa terus," kata Witoelar.

Witoelar mengaku tidak yakin ada pejabat di kementriannya yang terlibat dalam kasus suap Monsanto. Sebab, hingga saat ini KLH tidak pernah mengeluarkan kebijakan atau izin penanaman kapas di lahan yang dimaksud.

Monsanto adalah perusahaan agribisnis asal Amerika Serikat yang diduga telah menyuap 140 pejabat tinggi di Indonesia, termasuk sejumlah menteri untuk memuluskan pembukaan lahan perkebunan kapas di Indonesia. (han/cit)